Minggu, 29 Maret 2015

Tips Pemilihan Makeup Sesuai Jenis Kulit Dan Cara Bermakeup Secara Natural



Tips Pemilihan Makeup Sesuai Jenis Kulit Dan Cara Bermakeup Secara Natural

Semua wanita di dunia tidak mungkin tidak menggunakan alat make up setiap harinya, alat make up sangat populer dikalangan remaja ataupun dikalangan wanita dawasa.Karena makeup sangat dibutuhkan untuk semua wanita di dunia.Dan di artikel saya ini, saya akan membahas bagaimana cara bermake up natural untuk sehari-hari dan tips pemilihan make up sesuai jenis kulit.
Tahap Pertama, kita mencuci muka dengan pencuci muka yang biasa gunakan sehari-hari.lalu di keringkan dengan handuk.Setelah itu kita kita gunakan pelembap untuk melindungi kulit kita dari sinar ultraviolet, yang mengandung sunscreen atau sunblock 30 sampai 33 kandungan spfnya untuk melindungi wajah kita dari paparan sinar matahari.Pelembap wajah dibedakan menjadi beberapa tipe yaitu untuk kulit normal, kulit berminyak, dan kulit kering.Kita akan membahas tentang tipe kulit kering.Untuk kulit kering seharusnya kita mencari pelembap wajah yang bisa melembapkan wajah dengan tekstur krim sehingga wajah kita menjadi lembap.Untuk kulit kedua yaitu normal kita menggunakan pelembap yang bisa digunakan untuk kulit berminyak atau untuk kulit kering karena tipe jenis wajah tersebut normal, biasanya produk kosmetik untuk pelembapnya mengeluarkan produk kulit wajah yang normal juga.Dan yang terakhir untuk kulit berminyak, Jenis kulit saya bertipe berminyak dan saya menggunakan pelembap yang bahan dasarnya mengandung air yang cukup banyak agar dapat mengurangi minyak yang ada di daerah wajah.Setelah kita menggunakan pelembap untuk melindungi kita dari paparan sinar matahari dan sinar ultraviolet kita akan melakukan tahap kedua yaitu memilih alas bedak.
Tahap kedua adalah pemakaian alas bedak Alas bedak dibagi beberapa bagian yaitu ada bb cream, foundation, cc cream dan lain sebagainya.Untuk penggunaan make up sehari-hari kita menggunaka yang berbahan dasar cair saja seperti bb cream atau cc cream, karena bahan tersebut ringan. Karena penggunaan foundation kandungannya sangat berat di wajah.Untuk kulit normal dan kulit kering biasanya menggunakan bb cream untuk make up sehari-hari.Dan untuk kulit yang berminyak biasanya menggunakan cc cream yang bahan dasarnya mengandung air.Pemilihan bb cream atau cc cream untuk kulit yang berminyak harus teliti dan harus cermat juga pemilihannya.Dikarenakan kulit yang berminyak sangat sensitif atau sangat rentan terkena komedo atau berjerawat.Untuk itu pemilihan bb cream atau cc cream harus liat kandungannya, kandungannya harus yang bebas minyak, bebas komedo , dan bebas pewangi.Dan jangan lupa harus ada Tabir Surya atau yang mengandung SPF 15 sampai SPF 33.Biasanya saya menggunakan SPF 33 dikarenakan cuaca yang panas di daerah Bekasi bisa membuat wajah rusak karena terkena paparan sinar matahari.Setelah cc cream di aplikasikan di wajah kita, Hanya membutuhkan cc cream atau bb cream sedikit saja dan diratakan sehingga masih terkesan natural atau alami.Setelah bb cream atau cc cream diratakan kita akan melanjutkan ke tahap selanjutnya yaitu pemakain bedak.
Tahap ketiga yaitu pengaplikasian bedak ke wajah. Jenis bedak ada yang tabur, padat san yang memiliki campuran foundationnya juga.Untuk kulit berjerawat dan berminyak kita pilih untuk menggunakan bedak tabur saja , karena bedak tabur barbahan ringan dan dapat menyerap di wajah kita.Untuk kulit normal atau kering bisa menggunakan jenis bedak yang padat atau memiliki campuran yang foundationnya juga. Biasanya jika kita menggunakan bedak yang mengandung foundation atau alas bedak tidak perlu menggunakan bb cream atau jenis lainnya karena di dalam bedak tersebut sudah ada kandungan alas bedaknya.Setelah kita memakai bedak, tahap selanjutnya kita memakai pensil alis .
Tahap keempat adalah memakai pensil alis.Sebenarnya tergantung alis anda, kalau alis anda sudah tebal tidak perlu menggunakan pensil alis tersebut.Jika kita tidak mempunyai alis yang tebal , kita dapat menggunakan pensil alis sedikit saja agar terlihat terkesan lebih segar saja.Memilih pensil alis juga perlu, pensil alis dapat dibedakan menjeadi beberapa warna ada yang cokelat, hitam dan hitam keabu-abuan.Seharusnya kita menggunakan pensil alis yang cocok untuk wajah kita.Kalau kita tidak mau menggunakan pensil alis kita bisa memakai maskara alis.Agar terlihat lebih alami kita dapat memilih warna maskara alis tersebut sesuai warna alis kita atau biasanya menggunakan warna cokelat, Tahap selanjutnya adalah memakai eyeshadow.
Tahap kelima ini adalah pemilihan eyeshadow yang tepat untuk makeup yang secara natural.Yaitu pilihlah eyeshadow dengan pilihan warna cokelat muda.Atau kalau kita tidak mau menggunakannya kita memakai eyeliner saja.Jangan memilih warna eyeshadow merah, hijau atau yang lainnya dikarenakan kita membutuhkan make up dengan terkesan natural.Tahapa selanjutnya adalah tahap pemakaian eyeliner dan maskara bulu mata.
Tahap Keenam adalah pengplikasian eyeliner dan maskara bulu mata.Jika kita tidak menggunakan eyeshadow, kita dapat menggunakan eyeliner.pengaplikasian eyeliner cukup mudah , dengan menarik bagian ujung mata lalu kita aplikasikan eyeliner tersebut.Eyeliner juga dibedakan beberapa jenis dan warna.Jenisnya ada yang berbentuk gel, cair dan pensil.Jika kita menginginkan make up secara natural kita bisa menggunakan eyeliner berjenis gel , Karena yang berbentuk gel lebih terkesan natural.Dan pilihlah warna yang sesuai dengan wajah anda misalnya warna cokelat atau hitam.Karena eyeliner memiliki banyak warna seperti hitam , cokelat dan biru .Lalu setelah kita menggunakan eyeliner, Selanjutnya memakai maskara bulu mata.Pemakaian maskara pada bulu mata, kita hanya mengaplikasikannya di bulu mata atas dan bawah.Maskara juga dapat di bedakan menjadi dua yaitu yang efeknya memanjangkan dan efek untuk menebalkan.Untuk yang menginginkan bermake up secara natural kita dapat menggunakan maskara yang efeknya memanjangkan sehingga terkesan alami.Selanjutnya kita akan melakukan tahap pemberian blush on dan lipstik.
Tahap ketujuh adalah pengaplikasian blush on di pipi.Pilihalah blush on yang berwarna merah muda,Dan pemberian blush on jangan terlalu banyak kita hanya perlu menggunakan sedikit saja agar pipi terlihat lebih merah dengan alami.Selanjutnya kita melakukan pemberian lipstik di bibir.Pilihlah warna lipstik yang sesuai warna kulit bibir kita, agar terlihat lebih alami.Sebelum menggunakan lipstik, Harus memakai lipblam agar menjaga bibir kita dari iritasi penggunaan lipstik.Jika kita tidak mau menggunakan lipstik , kita dapat mengganti dengan lipgloss, jenis lipgloss ini mempunyai tekstur yang berminyak sehingga menjaga kelembapan bibir kita agar kita tidak kering.
Jika setelah semua selesai dalam penggunaan masing-masing alat make up tersebut, kita melakukan pengecekan kembali make up kita.Jika kita mengeluarkan terlalu banyak keringat atau mungkin berminyak, jangan menggosok wajah terlalu kasar.Kita harus menepuk pelan dengan tisu wajah kita, agar make up tersebut bisa bertahan selama 8 jam.Itulah tips cara pemilihan make up dan make up secara natural atau alami.Semoga artikel ini bermanfaat .Maaf jika terjadi kesalahan menulis.Terima kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar